Beli Bahan Peredam Suara Ruangan Jakarta Barat Terbaik – Pengendalian kebisingan yang selama ini diketahui khalayak umum adalah dengan penambahan peredam suara ke dalam ruangannya. Padahal penggunaan kata peredam suara untuk pengendali kebisingan kurang tepat. Peredam suara berasal dari kata sound dampening. Dampen sendiri berarti mengurangi. Jadi sound dampening berarti material yang berfungsi mengurangi suara. Baik itu mengurangi suara bising maupun mengurangi suara gema dalam ruang.
Material peredam suara sendiri terbagi lagi dari beberapa jenis yaitu material insulasi suara (sound insulation) dan material penyerap suara (absorber). Material insulasi suara adalah material yang dapat menahan (block) suara agar tidak bocor dari atau ke dalam ruangan. Agar lebih jelas mari kita lihat ilustrasi di bawah ini!
Pada ilustrasi di atas, gambar orang di bagian kiri diasumsikan sebagai sumber suara yang ada di dalam ruangan, sedangkan gambar di bagian kanan adalah ruangan di sebelahnya. Garis hijau merupakan dinding bermaterial insulasi yang memisahkan antara dua ruangan. Dapat kita lihat bahwa sound insulation material dapat menahan kebocoran suara ke ruangan lain sehingga ruangan lain tidak mengalami kebisingan akibat sumber suara.
Karakteristik dari material insulasi adalah cukup berat, tidak berpori, permukaannya keras, dan viskoelastis. Contoh material insulasi suara adalah Acourete Noise Armour, bata merah, plat besi, Acourete Paint EZ1, dan lain-lain. Selanjutnya kita akan membahas mengenai material penyerap suara. Penyerap disini, berarti menyerap suara dari sumber suara agar mengurangi kebisingan di dalam ruangan. Berikut dibawah ini ilustrasinya.
Seperti penjelasan sebelumnya bahwa dari ilustrasi di atas gambar bagian kiri adalah sumber suara (source) dan bagian kanan adalah penerima (receiver), dan garis putus-putus berwarna hijau adalah material penyerap suara (absorber). Tidak semua suara terserap dalam material absorber. Ketika suara mengenai material penyerap suara, suara akan diserap dan ada yang diteruskan, sehingga jika menginginkan material peredam suara yang dapat mengurangi suara dari luar agar tidak masuk ke dalam ruangan dan sebaliknya menggunakan material penyerap suara kurang tepat. Karakteristik dari material absorber adalah ringan, berpori, dan permukaan lunak. Contoh dari material ini diantaranya Acourete Board, busa telur, rockwool, Acourete Fiber dan lain-lain.
Jasa Peredam Suara Ruangan di Senayan Harga Terjangkau
Kedua jenis material ini seringkali dikombinasikan agar menghasilkan performa yang bagus seperti gambar di bawah ini. Namun untuk mendapatkan sistem partisi insulasi yang baik untuk mengurangi kebisingan, kedua jenis material di atas dapat dikombinasikan. Material Insulasi untuk menahan suara yang datang, sedangkan material penyerap suara untuk menyerap sisa energi suara yang tidak terblokir oleh material insulasi.
Ada sejumlah bahan peredam suara ruangan yang paling banyak digunakan di rumah maupun untuk studio. Setiap bahan memiliki penggunaan terbaik dengan hasil yang berbeda-beda. Tipenya juga berbeda- beda diantaranya penyerap suara, isolasi suara, peredam suara, dan decoupling. Pelajari lebih jauh dengan menyimak informasi berikut ini.
Busa Akustik : Bahan ini biasanya juga disebut busa studio. Memiliki bentuk piramida khas yang sangat efektif dalam menyerap suara, material ini biasanya menempel ke dinding sebagai panel, digantung dari langit-langit sebagai penyekat, atau ditempatkan di sudut sebagai perangkap bass.
Isolasi Suara : Bahan untuk isolasi suara terbuat dari wol mineral, wool batu, dan fiberglass. Tujuannya agar bisa dirancang dengan pas diantara tiang-tiang dinding.
Panel / Papan Akustik : Bahan ini adalah versi dekoratif dari pengisolasi suara dan busa penyerap suara. Mereka bisa datang dalam berbagai warna, pola, dan kain yang menarik baik di rumah maupun tempat kerja.
Kain Akustik : Kain akustik lebih tebal dan lebih berat dari kain lain dan digunakan pada tirai teater, tirai anti tembus pandang, dan selimut studio.
Pelapis Akustik : Biasanya terdiri atas bahan seperti Mass Loaded Vinyl (MLV) seperti karet padat, digunakan dalam berbagai situasi seperti peredam suara mobil, mesin, peralatan, dan sebagai pelapis. Massa material bertindak sebagai penghalang suara.
Lantai Underlayment : Peredam suara pada kayu keras atau ubin memerlukan underlayment dan subfloor untuk mengurangi transmisi kebisingan.
Arsitektur Kedap Suara : Nah, kalau soal ini pastinya mencakup segala hal yang digunakan dalam struktur bangunan, seperti jendela kedap suara, dinding kedap suara, pintu, dan produk sambungan yang digunakan untuk memasangnya. Sementara itu untuk bahan penyerap suara, salah satu yang berguna adalah kain, digunakan untuk tirai dan selimut akustik yang berat.
Untuk peredam suara ruangan, setidaknya ada lima jenis material yang umum digunakan. Berikut penjelasan dan masing-masing karakteristiknya.
Glasswool : Bahan ini cukup populer sebagai peredam suara. Bahan ini umumnya berbentuk roll dengan panjang sekitar 30 meter dan ketebalan antara 2,5-5 cm. Walaupun umum digunakan, material glasswool sayangnya tidak bisa diaplikasikan di setiap tempat. Terutama pada ruangan studio yang umumnya memantulkan getaran serta suara cukup keras.
Rockwool : Jika material glasswool tidak efektif untuk meredam suara ruangan rumah, Anda bisa mencoba menggunakan material berbahan rockwool. Bahan yang satu ini relatif lebih tebal daripada glasswool. Frekuensi suara yang mampu ia redam juga cukup besar, yakni mencapai 100 desibel. Karena itu, material ini sering digunakan pada ruangan-ruangan khusus sebagai pelapis kedua glasswool.
Polyethylene Terephthalate (PET) : PET merupakan material yang biasa digunakan oleh pabrikan besar. Bahan yang satu ini sangat efektif dalam meredam serta menyerap suara yang datang dari dalam atau luar ruangan. Selain itu PET sangat mudah dibentuk sesuai ukuran ruangan, tidak memerlukan rangka, dan bisa dipasang di mana saja. Material ini terbuat dari plastik daur ulang, sehingga lebih ramah lingkungan.
Green Wool : Green wool adalah material peredam suara ruangan yang terbuat dari polyester fibre. Berkat sifat hydrophobic-nya, material ini tahan terhadap air dan tidak terpengaruh oleh kelembaban udara. Selain lebih kuat dan tahan lama, salah satu keunggulan green wool adalah pengaplikasiannya yang mudah. Material ini bisa kita tempelkan langsung ke dalam tembok atau ditanam.
Keramik Fiber : Jenis peredam suara ruangan keramik fiber terbilang sangat berkualitas. Tidak hanya ampuh mengusir kebisingan, material ini juga berguna sebagai anti gempa dan penyerap panas. Karena itu, jangan heran jika harga bahan ini dibanderol lebih mahal dari material lainnya. Keramik fiber pun sering digunakan dalam konstruksi bangunan bertingkat berkat keawetannya.
Busa Telur : Jika ingin mendapatkan peredam suara yang murah, busa telur bisa jadi material pilihan Anda. Meski begitu, sayangnya bahan yang satu ini tidak cocok untuk ruangan ber frekuensi suara keras.
Pusat Jasa Peredam Suara Ruangan di Senayan Kualitas Terbaik
Material Papan Gypsum : Sebagai pembatas ruangan, material gypsum memiliki banyak kelebihan, mulai tahan terhadap api, tahan guncangan gempa, serta membuat ruangan lebih cepat dingin. Tidak hanya itu, gypsum ternyata juga bisa menjadi peredam suara ruangan karena memiliki fungsi akustik. Fungsi akustik pada gipsum mencakup dua hal, yakni kekedapan suara dan penyerapan suara.
Material Karpet : Anda perlu tahu bahwa suara tak hanya memantul dari dinding tetapi juga dapat dipantulkan oleh lantai yang keras. Jadi kalau kamar Anda memiliki lantai dengan permukaan keras seperti kayu, ubin, atau laminasi, maka solusi paling sederhana adalah meletakkan karpet untuk membantu meredam kebisingan. Semakin tebal karpet pastinya lebih baik. Tak hanya itu, beli juga beberapa bantalan ekstra tebal yang diletakkan di bagian bawah karpet sebagai tambahan perlindungan peredam suara ruangan.
Rumah harus berfungsi sebagai tempat istirahat yang tenang dan dari hiruk pikuk dunia luar. Terutama jika Anda masih bekerja dari rumah dan membutuhkan kesendirian untuk menyelesaikan pekerjaan. Anda pun tak perlu menggunakan headphone peredam bising untuk meredam keributan.
Di bawah ini ada beberapa tips super sederhana dan teknik yang lebih canggih dalam menggunakan produk penyerap suara. Diantaranya:
Segel Kedap Suara : Pintu interior biasanya tidak memiliki segel kedap suara. Jadi menambahkan beberapa di sekeliling pintu dapat membantu Anda meredam suara.
Hiasan Dinding : Permukaan yang keras, seperti drywall, plaster, dan ubin ternyata menjadi penyebab utama yang dapat memantulkan dan memperkuat suara. Sehingga masuk akal jika permukaan yang lembut menyerap suara dan membuat ruangan jauh lebih tenang. Anda bisa mencoba menutupi dinding dengan selimut tebal, bantalan bergerak, permadani, atau selimut. Jika Anda tidak keberatan menambahkan tampilan industri pada ruangan, coba pasang panel penyerap suara ke dinding dan plafon. Contoh bahan peredam suara yang unggul karet busa lembut, serat polyester padat, dan gabus. Jasa Peredam Suara Ruangan di Joglo Harga Murah
Menyerap Vibrasi : Ternyata suara yang ribut juga dihasilkan melalui getaran. Misalnya saja seperti speaker, peralatan, sepeda stasioner, dan treadmill. Untuk meredam getaran dan menenangkan ruangan, sebaiknya Anda letakkan jenis barang-barang itu di atas karet busa padat yang tebal, seperti alas lantai gym.